Arenaku.com – Pemain bertahan Liverpool Virgil van Djik telah dipastikan absen panjang karena mengalami cedera parah akibat pelanggaran yang dilakukan kiper Everton Jordan Pickford di laga derby Merseyside, Sabtu (17/10/2020).
Akibat insiden tersebut seperti diberitakan Eurosport, pelatih Everton Carlo Ancelotti menyampaikan keprihatinannya.
“Kami sangat menyesal atas cedera Virgil van Dijk. Kami berharap dia bisa segera pulih,” kata Ancelotti, Jumat (23/10/2020).
Pelatih asal Italia juga menyampaikan bahwa Pickford sangat bersedih atas apa yang dialami van Djik, namun membantah bahwa apa yang dilakukan kipernya tersebut bukan kesengajaan.
“Terdapat kontak dengan Pickford, itu adalah kontak yang salah. Tapi faktanya Liga Inggris berjalan sangat cepat. Jordan agak terlambat, tapi niatnya mencoba meraih bola, bukan melukai Van Dijk,” ucapnya.
Saat insiden terjadi Pickford tidak mendapatkan hukuman kartu kuning atau merah. [sb]