Seragam Klub Bundesliga Dominan Brand Luar Jerman

0
1008

Arenaku.com – Jerman terkenal sebagai tempat lahirnya brand atau merek apparel terkemuka seperti Adidas dan Puma, namun musim 2020/2021 seragam klub-klub yang berlaga di Bundesliga justriu didominasi brand dari luar Jerman.

Nike yang merupakan pesaing utama Adidas menjadi pemasok seragam dan perlengkapan yang paling banyak digunakan, 5 klub menggunakan produk asli Amerika ini, Leipzig, Augsburg, Wolfsburg, Frankfurt dan Hertha Berlin.

Adapun Adidas hanya dikenakan dua klub, raksasa Bundesliga Bayern Munchen dan Union Berlin, begitu juga dengan Puma yang mendukung Gladbach dan Borussia Dortmund.

Brand asli Jerman lainnya Jako juga memasok perlengkapan seragam untuk dua klub Bundesliga, Stuttgart serta Leverkusen, satu lagi brand lokal Jerman Uhlsport menjadi sponsor FC Koln.

Adapun brand luar Jerman selain Nike terdapat brand asal Inggris Umbro yang menghiasi dada para pemain Schalke serta Bremen, adapun duo brand asal Italia Macron dikenakan Arminia Bielefeld dan Kappa yang dipilih Mainz.

Masih terdapat dua brand import lainnya sebagai sponsor perlengkapan seragam yaitu Hoffenheim (Joma) dan Freiburg (Hummel), banyaknya dukungan diluar brand-brand yang mendominasi selama ini makin menambah semarak dan corak seragam tim-tim yang berlaga dikasta tertinggi liga Jerman ini. [sb]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here