Guardiola Ingatkan Suporter Untuk Kenakan Masker

0
423
Photo: Skysports.com

Arenaku.com – Pep Guardiola mengingatkan pendukung agar disiplin mengenakan masker saat menonton secara langsung pertandingan sepakbola di stadion.

Kasus Covid-19 khususnya varian omicron saat ini ‘meledak’ di Inggris, bahkan beberapa pertandingan sepakbola di Inggris harus ditunda karena banyak pemain dan staf masing-masing klub terpapar Covid-19.

Pemerintah Inggris telah menetapkan peraturan bahwa penonton yang hadir langsung di stadion harus menunjukkan bukti vaksinasi ganda atau tes Covid-19 negatif.

“Anda tidak dapat membayangkan betapa berbedanya bermain dengan dihadiri penonton dan tanpa penonton. Itu tidak sebanding,” kata Guardiola kepada Sky Sports.

“Akhirnya kami bermain secara tertutup agar ekonomi sepak bola dunia bisa bertahan. Berkat itu, kami terus mendapatkan gaji dan bisa bermain sepak bola untuk rakyat. Mudah-mudahan itu tidak akan terjadi lagi, tetapi banyak kasus (Covid) meningkat di seluruh dunia,” lanjut bos Manchester City itu.

“Banyak penonton di stadion yang tidak menggunakan masker, dan itu yang paling mengejutkan saya. Anda berjalan di jalan, Anda pergi ke mal-mal besar, ke tempat-tempat untuk membeli hadiah untuk keluarga dan tidak ada yang menggunakan masker,” ujarnya.

“Vaksinasi, suntikan booster telah dilakukan tetapi penting untuk tetap menjaga jarak dan menggunakan masker. Itu cara terbaik untuk melindungi diri kita sendiri, keluarga kita, dan orang lain,” tegasnya.

“Saya bukan ilmuwan atau dokter tapi saya percaya dokter dan ilmuwan karena mereka tahu lebih banyak daripada yang saya tahu. Mengenakan masker sangat penting, menjaga jarak dan mencuci tangan, jadi mari kita coba melakukannya”.

Minggu malam Wib ini, Manchester City akan menjamu Leicester City di pertandingan boxing day. [sb]

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here