Ancelotti Harap Kembali Mendapatkan “Malam Ajaib” di Leg Kedua

0
342
Photo: twitter.com/realmadrid

Arenaku.com – Carlo Ancelotti menegaskan akan memanfaatkan pertandingan leg kedua babak semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu untuk membalikkan keadaan untuk melaju ke pertandingan final.

Dipertandingan leg pertama Madrid kalah 3-4 dari tuan rumah Manchester City 4-3. Di babak pertama City telah unggul 2-1 melalui gol Kevin de Bruyne dan Gabriel Jesus, sedangkan gol Madrid diciptakan Karim Benzema.

Dua gol City di babak kedua diciptakan Phil Foden dan Bernado Silva sedangan gol-gol dari Madrid diciptakan Vinicius Junior serta gol pinalti Benzema.

“Kami berhasil memberikan respon dan menjaga peluang saat kembali ke Bernabeu,” kata Ancelotti seperti diberitakan RealMadrid.com.

“Saya sedikit frustrasi karena kami tidak menunjukkan permainan terbaik dalam banyak duel individu di babak pertama dan mereka mencetak dua gol yang seharusnyabisa kami hindari,” ujarnya.

“Kami berhasil menunjukkan reaksi dan menjaga peluang menjelang leg kedua. Kami kalah namun posisi kami sama di pertandinan kedua, namum kami harus meningkatkan pertahanan, sedangkan di lini depan kami memiliki kualitas untuk menimbulkan masalah bagi mereka di leg kedua,” tegasnya.

Ancelotti kembali menegaskan bahwa dukungan Madridista di pertandinan kedua menjadi sangat penting.

“City memiliki keuntungan dan Anda harus memperhitungkannya. Para penggemar kami tentu menuntut penampilan yang lebih baik dari kami untuk mencapai final. Fans kami harus siap untuk leg kedua karena kami akan berjuang untuk membuat malam ajaib lainnya”. [sb]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here