Sarri Sebut Lazio Pantas Tersingkir Karena Belum Siap

0
186
AZ Alkmaar vs Lazio (Photo: twitter.com/OfficialSSLazio)

Arenaku.com – Maurizio Sarri mengakui bahwa Lazio ‘pantas tersingkir’ dari Liga Konferensi Eropa karena tidak menunjukkan mentalitas yang tepat.

Dipertandingan leg kedua babak 16 besar, Lazio kalah 1-2 daru tuan rumah AZ Alkmaar, secara agregat Lazio kalah 2-4 karena dipertandingan leg pertama juga kalah 1-2 dari tim asal Belanda tersebut.

“Kami layak untuk keluar,” Sarri mengakui kepada Sky Sport Italia.

“Kami bertahan dalam permainan sampai mereka menyamakan kedudukan, kemudian kami seperti kehilangan fokus. Kesan saya adalah bahwa setelah gol penyeimbang, tim saya benar-benar kehilangan harapan,” ujarnya.

“Setelah itu, kami tidak memiliki energi fisik atau mental yang tepat,” tambahnya.

Menurut Sarri, Lazio musim ini tidak siap bermain di lebih dari satu kompetisi.

“Kami tidak memiliki struktur untuk memainkan lebih dari satu kompetisi dalam satu waktu. Maksud saya, dalam segala hal baik secara numerik, mental dan fisik,” lanjutnya.

“Jelas kami belum siap untuk bermain di level ini dan masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan”.

Delapan tim yang lolos ke babak perempat final Liga Konferensi Eropa musim 2022/23 adalah AZ Alkmaar, Anderlecht, Basel, Fiorentina, Gent, Lech Poznan, Nice dan West Ham United. [arn]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here