Stoichkov Ragu Xavi Bisa Seperti Guardiola

0
718
Photo: Twitter

Arenaku.com – Xavi Hernandez jadi kembali ke Barcelona?, namun jika akhirnya mantan pujaan Camp Nou itu kembali maka Hristo Stoichkov berharap Xavi berhasil.

Menurut Daily Mail, Barcelona akan segera mengumumkan kembalinya Xavi sebagai pelatih baru, namun Hristo Stoichkov yang juga mantan penyerang Barcelona ragu pelatih Al Saad itu bisa langsung mengikuti jejak Pep Guardiola.

Kali pertama Guardiola ditunjuk sebagai pelatih tim senior Barcelona tahun 2008 setelah semusim sebelumnya melatih Barcelona B, namun saat itu situasinya berbeda. Barcelona saat ini adalah klub yang sedang mengalami banyak masalah.

“Empat bulan lalu Jan (Joan Laporta) mengatakan Xavi masih sangat hijau, tidak siap dan dia perlu memiliki lebih banyak pengalaman. Kemudian dia mengatakan bahwa Xavi adalah orang terbaik untuk klub,” kata Stoichkov seperti diberitakan Daily Mail.

“Pep Guardiola memiliki Johan Cruyff, Txiki Begiristain dan Jose (Ramon) Alexanko. Dia bisa berbicara dengan mereka setiap hari,” lanjut legenda Bulgaria itu.

“Dengan siapa Xavi akan duduk (bertukar pikiran)? Siapa yang akan memberinya nasihat positif?” lanjutnya.

“Karena akan ada banyak hal negatif sejak hari pertama. Sebagai penggemar Barcelona saya harap dia berhasil,” ujarnya.

Guardiola beberapa waktu lalu sempat melontarkan keyakinannya bahwa Xavi akan berhasil di Barcelona, karena menilai lebih berpengalaman dari pada dirinya saat pertama kali menjadi pelatih Barcelona.

Pasca pemecatan Ronald Koeman, untuk sementara kendali Barcelona ada di tangan Sergi Barjuan yang sebelumnya merupakan pelatih tim B. [sb]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here