Inggris Lockdown, Liga Inggris Tetap Jalan

0
477

Arenaku.com – Perdana Menteri Inggris Boris Johnson telah mengumumkan bahwa akan diberlakukan lockdown secara nasional imbas dari peningkatan secara signifikat kasus virus corona (Covid-19).

Kasus Covid-19 kembali meningkat dengan sangat cepat di Inggris, dengan rata-rata kasus lebih dari 20.000 kasus baru perhari selama 10 hari terakhir.

Namun mantan walikota London itu memastikan bahwa kompetisi Liga Inggris tidak akan diberhentikan karena kompetisi musim ini tidak memiliki risiko tindakan seperti awal merebaknya Covid 19.

Musim lalu kompetisi disemua level sempat diberhentikan hampir empat bulan, kompetisi Liga Inggris musim ini tetap berjalan secara tertutup.

“Saya bisa mengatakan ‘ya’ untuk Premier League,” kata Boris Johnson saat ditanya apakah Premier League tetap dilanjutkan atau tidak.

Dalam konferensi pers pada Sabtu (31/10/2020), Johnson mengatakan semua toko kecuali toko-toko kebutuhan pokok di Inggris akan ditutup mulai Kamis pekan depan, begitu pula dengan pusat kebugaran, bar, dan restoran, sementara sekolah dan perguruan tinggi akan tetap buka. Selain itu, orang hanya boleh meninggalkan rumah untuk bekerja, berolahraga, alasan medis, keadaan darurat, dan berbelanja makanan.

Pernyataan Perdana Menteri Inggris itu dibenarkan oleh Menteri Negara Bidang Digital, Budaya, Media dan Olahraga Inggris, Oliver Dowden.

Lewat media sosial Twitternya Dowden menegaskan pertandingan olahraga tingkat atas tidak akan terdampak kebijakan lockdown.

“Perubahan berarti orang harus bekerja dari rumah jika memungkinkan, Akan tetapi, jika tak memungkinkan, perjalanan ke tempat kerja akan diizinkan. Misalnya, ini termasuk (tetapi tidak menyeluruh) olahraga elite yang dimainkan secara tertutup, produksi film dan TV, serta pekerja telekomunikasi,” tulis Oliver Dowden.

Selain Liga Premier Inggris, Ligue 1 Prancis akan terus berlanjut, seperti halnya Bundesliga Jerman, meskipun otoritas sepak bola Jerman telah mengeluarkan larangan baru bagi suporter yang menghadiri pertandingan demi mengurangi risiko infeksi. [sb]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here