CEO Leverkusen Bantah Ada Klausul Pelepasan Xabi Alonso

0
133
Xabi Alonso (Photo: twitter.com/B24PT)

Arenaku.com – CEO Bayer Leverkusen, Fernando Carro membantah adanya klausul yang bisa membuat pelatih Xabi Alonso meninggalkan klub jika diinginkan oleh klub-klub yang pernah dibelanya.

Xabi Alonso saat ini tengah dihubungkan dengan Real Madrid sebagai pengganti Carlo Ancelotti yang kontraknya akan selesai usai musim 2023/24 berakhir dan tengah dihubungkan sebagai calon pelatih timnas Brazil.

Alonso terikat kontrak bersama Leverkusen hingga Juni 2026, sempat diberitakan terdapat klausul yang bisa membuat pelatih 41 tahun itu pergi jika ada minat dari salah dari Real Madrid, Liverpool dan Bayern Munchen yang pernah dibelanya sebagai pemain.

“Tidak, Anda tidak membutuhkan klausul tersebut. Kami memiliki hubungan yang sangat, sangat baik dengan Xabi dan dia tahu bahwa kami adalah klub yang serius,” kata Carro seperti diberitakan Football Espana.

“Kami tidak akan memaksa seseorang untuk bertahan jika dia tidak ingin bertahan. Kami ingin dia merasa sangat bahagia dan sangat baik bersama kami sehingga dia benar-benar ingin bertahan dan inilah tujuan kami,” tegasnya.

“Saya harap kami tidak perlu melakukan hal tersebut karena dia akan bertahan dan bahagia di Leverkusen”.

Alonso mulai melatih Leverkusen sejak Oktober 2022, musim 2023/24 ini hingga pekan ke-11 Bundesliga Jerman, Leverkusen adalah pemuncak klasemen dengan 31 poin unggul 2 poin dari Bayern Munchen. [aRn]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here